Berkunjung ke Mall of Indonesia





Minggu tanggal 26 Januari 2009 kami sekeluarga berkunjung ke Mall of Indonesia. Untuk informasi lebih lengkapnya berikut kutipan penjelasan dari Wikipedia

Mall of Indonesia (disebut juga MOI) adalah sebuah pusat perbelanjaan yang terletak di area Kelapa Gading Square, berada di jalan Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara. Letak mall ini berdekatan dengan Kelapa Gading Trade Center atau KTC yang berada persis di depan area Kelapa Gading Square. Mal ini dibangun oleh Agung Podomoro Group. Anchor yang sudah bergabung antara lain Carrefour, Centro Department Store, dan Blitzmegaplex.
Pembangunan mal ini dimulai pada tahun 2003 dan direncanakan selesai pada tahun 2006, namun baru terealisasi pada tahun 2008, tepatnya pada September 2008. Sebelumnya telah hadir supermarket Carrefour pada tahun 2006 kemudian menyusul Blitz Megaplex yang membuka cabang ketiganya di Jakarta dan satu-satunya Blitzmegaplex yang ada di area Kelapa Gading. Centro Department Store dibuka pada tanggal 5 September 2008 melengkapi anchor-anchor yang telah hadir. Anchor-anchor baru yang akan hadir antara lain Moiland dan Fun World
Awal November 2008, MOI membuka Food Connection yang merupakan food court MOI.

Meski lokasinya sangat jauh dari rumah kami di Jurangmangu dekat Bintaro tapi kami bisa sampai di lokasi lebih kurang 40 menit lewat jalan tol JORR dan tol dalam kota keluar di exit Sunter.

Kondisi Mall seperti yang disampaikan memang sangat berkelas. Kondisi interior juga sangat bagus dengan desiain yang unik yang membuatnya terlihat sangat berbeda dengan mall-mall lain yang sudah ada di Jakarta.

Konsep yang ditawarkan oleh MOI adalah tempat belanja, pleasure, tempat bermain anak serta tempat jajan. Salah satu keunikan dari MOI adalah pada interior dimana banyak terdapat pencahayaan dengan warna-warna elektris di dinding maupun di sekat-sekat antara lorong dan pintu masuk.

Sarana bermain anak juga sangat lengkap, banyak sekali wahana bermain seperti yang terdapat di beberapa mall seperti Mall Karawaci, Puri Mall, dan lain-lain. Ada wahana yang mungkin tidak ada di mall lain yaitu wahana dimana pemain diangkat setinggi lebih kurang 12 meter kemudian diturunkan, dinaikkan lagi selama lebih kurang 10 menit.
Untuk masuk wahana ini bisa menggunakan kartu FUNWORLD dimana anak membeli kartu isi-ulang untuk semua wahana.

Food court terdapat beberapa banyak restoran baik tradisional maupun international

Jumlah pengunjung sangat ramai, apalagi kalau dibandingkan dengan mall yang ada di sebelahnya. Pengunjung umumnya datang berkeluarga, mereka menikmati semua fasilitas yang ada. Fasilitas parkir juga sangat banyak sehingga pengunjung tidak perlu khawatir tidak kebagian tempat parkir.

Salah satu kekurangannya adalah fasilitas Musola. Ada musola di lantai LG tapi ukurannya sangat kecil cukup untuk menampung jemaah sekitar 30 orang saja. Kondisi bangunan musolanya pun terkesan seadanya, letaknya juga jauh dan harus melalui ram parkir.

Sungguh sangat disayangkan karena di mall-mall lain yang juga di kelola Agung Podomoro Group fasilitas musolanya sangat bagus seperti misalnya di SENAYAN CITY. Bahkan mereka membuat musola Executive. Atau seperti yang sekarang terdapat di Pondok Indah Plaza I dan II, Pluit Mall, Plaza Semanggi, Ritz Carlton dan lain-lain.

Mungkin juga developer dulu memperkirakan bahwa MOI hanya akan dijunjungi oleh kebanyakan oleh warga Kelapa Gading yang sebagian besar adalah warga keturunan Tinghoa. Tapi kenyataannya pada saat kami berkunjung justru sekitar 60% lebih pengunjung adalah orang Islam.

Kita berharap agar kiranya developer segera membangun fasilitas musola yang lebih baik sehingga umat muslim yang berkunjung akan semakin nyaman.






















Share on Google Plus

About Taufik Arifin

0 comments: